Kontingen TNI Kongo Terima Peralatan Baru

KOMPI Zeni TNI Kontingen Garuda XX-F yang bertugas dalam misi perdamaian PBB di Kongo menerima alat berat, seperti truk dan bulldozer, dan dua kontainer dukungan peralatan dari Markas Besar TNI.

"Alat baru ini sangat membantu tugas yang kami emban," kata Komandan Kontingen Garuda XX-F Mayor Sugeng Haryadi Yogopranowo dalam siaran pers yang diterima redaksi, Senin (29/12).

Saat ini Kontingen Garuda yang terdiri dari 175 personel bertugas memberikan bantuan Zeni untuk memulihkan keadaan di Kongo pascakonflik berkepanjangan. Sugeng berharap, bertambahnya alat berat yang dimiliki akan mempermudah dan mempercepat pekerjaan yang dibebankan kepada Kontingen Indonesia. (Adhitya Cahya Utama)

BERITA @JURNAL INDONESIA

You can leave a response, or trackback from your own site.
Powered by Blogger